RSS

Teruslah Maju

*"Do not idle - idle even if you encounter tests that will still leave time, because you are idle - idle time will pass without you can use"*
Jangan murung atau takut dalam menghadapi ujian, selalu berfikir optimis dengan usaha yang kamu lakukan untuk menghadapi ujian dan tes yang akan dijalani, karena dengan rasa optimis kamu akan lebih baik dalam menjalani semuanya.
Tes atau ujian hanya menjadi salah satu hal yang harus kamu lalui untuk memulai langkah baru jadi kamu harus mampu melewatinya, jangan menyerah....Teruslah Maju pasti kamu mampu. #*Taqwa Cerdas Mandiri*
Readmore → Teruslah Maju

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Hari Pahlawan 10 November

10 nov 1945 kala itu.
Pidato Bung Tomo yang menggelegar..
Isi pidato Bung Tomo
Bismillahirrohmanirrohim..
Merdeka!!!
Saudara-saudara rakyat jelata di seluruh Indonesia terutama saudara-saudara penduduk kota Surabaya.
Kita semuanya telah mengetahui.
Bahwa hari ini tentara Inggris telah menyebarkan pamflet-pamflet yang memberikan suatu ancaman kepada kita semua.
Kita diwajibkan untuk dalam waktu yang mereka tentukan,
menyerahkan senjata-senjata yang telah kita rebut dari tangannya tentara Jepang.
Mereka telah minta supaya kita datang pada mereka itu dengan mengangkat tangan.
Mereka telah minta supaya kita semua datang pada mereka itu dengan membawa bendera putih tanda bahwa kita menyerah kepada mereka
Saudara-saudara.
Di dalam pertempuran-pertempuran yang lampau kita sekalian telah menunjukkan bahwa rakyat Indonesia di Surabaya.
Pemuda-pemuda yang berasal dari Maluku,
Pemuda-pemuda yang berawal dari Sulawesi,
Pemuda-pemuda yang berasal dari Pulau Bali,
Pemuda-pemuda yang berasal dari Kalimantan,
Pemuda-pemuda dari seluruh Sumatera,
Pemuda Aceh, pemuda Tapanuli, dan seluruh pemuda Indonesia yang ada di Surabaya ini.
Di dalam pasukan-pasukan mereka masing-masing.
Dengan pasukan-pasukan rakyat yang dibentuk di kampung-kampung.
Telah menunjukkan satu pertahanan yang tidak bisa dijebol.
Telah menunjukkan satu kekuatan sehingga mereka itu terjepit di mana-mana.
Hanya karena taktik yang licik daripada mereka itu saudara-saudara.
Dengan mendatangkan Presiden dan pemimpin-pemimpin lainnya ke Surabaya ini. Maka kita ini tunduk untuk memberhentikan pertempuran.
Tetapi pada masa itu mereka telah memperkuat diri.
Dan setelah kuat sekarang inilah keadaannya.
Saudara-saudara kita semuanya.
Kita bangsa indonesia yang ada di Surabaya ini akan menerima tantangan tentara Inggris itu,
dan kalau pimpinan tentara inggris yang ada di Surabaya.
Ingin mendengarkan jawaban rakyat Indonesia.
Ingin mendengarkan jawaban seluruh pemuda Indonesia yang ada di Surabaya ini.
Dengarkanlah ini tentara Inggris.
Ini jawaban kita.
Ini jawaban rakyat Surabaya.
Ini jawaban pemuda Indonesia kepada kau sekalian.
Hai tentara Inggris!
Kau menghendaki bahwa kita ini akan membawa bendera putih untuk takluk kepadamu.
Kau menyuruh kita mengangkat tangan datang kepadamu.
Kau menyuruh kita membawa senjata2 yang telah kita rampas dari tentara jepang untuk diserahkan kepadamu
Tuntutan itu walaupun kita tahu bahwa kau sekali lagi akan mengancam kita untuk menggempur kita dengan kekuatan yang ada tetapi inilah jawaban kita:
Selama banteng-banteng Indonesia masih mempunyai darah merah
Yang dapat membikin secarik kain putih merah dan putih
Maka selama itu tidak akan kita akan mau menyerah kepada siapapun juga
Saudara-saudara rakyat Surabaya, siaplah keadaan genting!
Tetapi saya peringatkan sekali lagi.
Jangan mulai menembak,
Baru kalau kita ditembak,
Maka kita akan ganti menyerang mereka itukita tunjukkan bahwa kita ini adalah benar-benar orang yang ingin merdeka.
Dan untuk kita saudara-saudara.
Lebih baik kita hancur lebur daripada tidak merdeka.
Semboyan kita tetap: merdeka atau mati!
Dan kita yakin saudara-saudara.
Pada akhirnya pastilah kemenangan akan jatuh ke tangan kita,
Sebab Allah selalu berada di pihak yang benar.
Percayalah saudara-saudara.
Tuhan akan melindungi kita sekalian.
Allahu Akbar! Allahu Akbar! Allahu Akbar!
Merdeka!!!
Mengenang perjuanganmu wahai para pahlawan
Pagi ceria di SD Birrul Walidain
10 nov 2018
Readmore → Hari Pahlawan 10 November

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Renang


Dari Amirul Mukminin, Umar al-Faruq ibn al-Khattab, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda:
“Ajarilah anak-anak kalian berkuda, berenang dan memanah” (Riwayat Sahih Bukhari/Muslim)
🌹Berenang menjadikan fisik lebih kebal dan sehat. Seseorang yang berenang akan belajar bagaimana mengatur pernafasan hingga pernafasannya menjadi kuat. Dengan kuatnya pernafasan akan mempengaruhi suplai oksigen ke otak, sehingga akan membuat kerja otak lebih maksimal. Selain itu, berenang mengharuskan kita untuk bergerak. Jika tidak, maka kita akan tenggelam dan mati. Prinsip tersebut sama dengan kehidupan ini. Siapa yang selalu bergerak, baik menggerakkan pikirannya, hatinya, atau anggota badannya, dia akan bertahan hidup
TaqwaCerdasMandiri.
Readmore → Renang

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Merencanakan Masa Depan


Merencanakan Masa Depan
Masa depan yang hakiki dan kekal selamanya adalah masa depan di akhirat nanti.
Kami sudah merencanakan dan mempersiapkan sekarang. Karena kami tahu bahwa hidup di dunia ini hanyalah sementara dan yang kekal di akhirat nanti.
Di saat anak2 lain masih sibuk bersiap2 ke sekolah, kami sudah di sekolah lebih awal untuk mengikuti "Kelas Takhasus". Yaitu kelas khusus anak2 penghafal Al Qur'an. 4 hari dalam seminggu kami harus menyetorkan paling sedikit 3 ayat per hari. Sedikit demi sedikit namun pasti.
Kami merencanakan masa depan menjadi penghafal Al Qur'an. Yang kelak di surga akan mendapat mahkota mutiara yang akan kami persembahkan untuk orangtua kami tercinta.
Cita - cita mulia yang kekal dan abadi. Cita - cita generasi *taqwa, cerdas, dan mandiri*. Sebagai wujud birrul walidain.
*taqwacerdasmandiri
Readmore → Merencanakan Masa Depan

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Juara Umum Mapsi Tingkat Kabupaten

*Juara Umum Mapsi tingk. Kabupaten Tahun 2018*
Oleh: _Tim Humas SD BWM Sragen_
Alhamdulillah. Biidznillah....
Pada Mapsi tingk. Kabupaten Sragen thn. 2018.
SD Birrul Walidain Muhammadiyah Sragen mampu meraih prestasi:
*Juara 1*
🥇Tahsinul Khot Putri
🥇Macapat Islami
*Juara 2*
🥈LCC PAI
🥈Tahsinul Khot Putra

Sekaligus turut andil mengantarkan Kec. Sragen menjadi *Juara Umum* Mapsi tingk. Kabupaten untuk ketiga kalinya secara berturut-turut.
Kami haturkan terimakasih atas bantuan dan do'a dari seluruh pihak.
Ananda yg berhasil meraih Juara 1 akan maju di tingk. Provinsi mewakili Kabupaten Sragen pada tanggal 16-18 November 2018. Semoga bisa menorehkan hasil yg terbaik kembali.
.
*SD BWM Sragen. Bersinergi mewujudkan Generasi Taqwa, Cerdas dan Mandiri*
Readmore → Juara Umum Mapsi Tingkat Kabupaten

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

KOLASE

Kolase adalah komposisi artistik yang dibuat dari berbagai bahan, seperti kertas, kain, kaca, logam, kayu, biji dan lainnya yang ditempelkan pada permukaan gambar. Kolase merupakan karya seni rupa dua dimensi yang menggunakan berbagai macam paduan bahan. Pada pembelajaran Tematik kali ini para santri membuat kolase buah dan bunga dari bahan biji. Kegiatan pembelajaran ini melatih anak untuk saling kerja sama, konsentrasi dan kerapian serta keindahan.
Sehingga dapat mewujudkan generasi Taqwa, Cerdas, Mandiri.



Readmore → KOLASE

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Para Pendekar

Rasululloh SAW bersabda : "Orang mukmin yang kuat itu lebih baik dan lebih dicintai oleh Allah daripada orang mukmin yang lemah, namun pada masing-masing (dari keduanya) ada kebaikan".
Teruslah berlatih ananda, agar kalian menjadi anak-anak muslim yang kuat dan pemberani seperti Umar Bin Khotob, yang setan saja takut kepadanya.
Jadilah pendekar yang tangguh dan bijaksana, bukan hanya untuk pamer kekuatan saja tetapi yang menegakkan keadilan dan kebenaran di bumi Allah ini.
Sayangku, jalan dakwah itu luas. Kamu tidak harus berdakwah diatas mimbar tetapi kamu bisa berdakwah diatas gelanggang, ring, pacuan bahkan lapangan.
Berlatihlah, bersemangatlah dan berjuanglah untuk mengibarkan panji-panji Islam. Dimanapun kamu berada karena kamu adalah generasi yang Taqwa, cerdas dan mandiri.
Semangat anakku, para pendekar yang mengusung matahari di atas kepalanya.
Readmore → Para Pendekar

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS