RSS

Seni Budaya dan Ketrampilan

Seni Budaya dan Ketrampilan (SBK) merupakan mata pelajaran yang sering dinantikan anak-anak karena dapat dijadikan media bermain bagi mereka. Dari kegiatan SBK anak-anak dapat mengembangkan kreativitas mereka. Selain itu pendidikan SBK mempunyai peran dalam pembentukan pribadi siswa. Ketrampilan dalam kegiatan SBK meliputi banyak hal. Pada kesempatan kali ini santri-santri kelas 2 SD Birrul Walidain melakukan kegiatan seni kerajinan tangan khususnya membuat bunga dari kertas lipat. Seni tersebut berkegiatan merangkai beberapa kertas lipat yang sudah berbentuk yang kemudian ditempel melingkar dan bersusun. Sehingga susunannya semakin keatas akan menghasilkan karya bunga yang indah. Dengan ketrampilan tangan yang baik dan saling bekerjasama maka karya tersebut dapat berhasil dengan baik. Kegiatan ini bertujuan melatih kesabaran, ketelitian dan kerjasama antar kelompok.#TaqwaCerdasMandiri

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar