RSS

Tetap Menghafal AL Qur'an

PTS usai tetapi menghafal Qur'an tak pernah usai
Setelah kurang lebih sepekan berkutat dengan PTS tidak menurunkan semangat para santri untuk terus menambah hafalan dalam rangka mewujudkan mimpi mereka menjadi Hafidz Qur'an.
#Quranic School
#school of champion
#Taqwa Cerdas Mandiri
Readmore → Tetap Menghafal AL Qur'an

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Lagu menyongsong Muktamar Muhammadiyah dan Aisyiyah di Surakarta


Lagu menyongsong Muktamar Muhammadiyah dan Aisyiyah di Surakarta.
.
Lirik diciptakan oleh salah satu Kader terbaik Sragen.
Monggo di apresiasi bersama 🙏🏻
Readmore → Lagu menyongsong Muktamar Muhammadiyah dan Aisyiyah di Surakarta

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Milad SD Birrul Muhammadiyah Sragen

Ikuti dan Meriahkan! 😍
Untuk memperingati Milad SD Birrul Muhammadiyah Sragen yang ke 15, sekolah mengadakan beberapa perlombaan pada tingkat TK dan SD se sragen dan sekitarnya .
Berbagai macam lomba seperti pidato bahasa inggris, tahfidz, mewarnai, memanah dan futsal yang tentunya menarik dan mengasah potensi.
📝Yg akan dilaksanakan pada :
Hari/tgl: sabtu-ahad, 19-20 oktober 2019
Tempat: SD Birrul Walidain Muhammadiyah Sragen
Banyak doorprize yang menanti mu..
Ayo segera daftarkan diri dan ajak teman temanmu untuk mengikuti lomba.😍😍😍
Cp registrasi lomba:
082313886868 (admin birrul)
Readmore → Milad SD Birrul Muhammadiyah Sragen

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

MEMILAH SAMPAH, MENUJU HIDUP PENUH BERKAH

 Tahukah Anda bahwa tanggal 21 September setiap tahunnya diperingati sebagai hari bersih-bersih sedunia yang dikenal dengan sebutan World Clean Up Day (WCD)?
World Clean Up Day adalah gerakan bersih-bersih terbesar di dunia. Peringatan bermanfaat ini dinaungi oleh Let’s Do It World, suatu gerakan di Estonia yang didirikan oleh para pemrakarsa asal Asia (termasuk Indonesia), Eropa, Amerika, Afrika, dan Oseania. Gerakan ini menghasilkan komitmen dari jaringan-jaringan negara yang tergabung di dalamnya untuk membebaskan planet bumi dari permasalahan sampah.
Sebanyak 680 siswa kelas 1, 2 dan 3 SD Birrul Walidain Muhammadiyah Sragen berkumpul di halaman sekolah mulai pukul 07.00. Acara diawali dengan doa dan yel-yel.
Acara pagi ini adalah sosialisasi memilah sampah, seiring dengan pelaksanaan acara world cleanup day yang dilaksanakan serentak pada tanggal 21 september 2019. Acara ini dilaksanakan secara santai, karena anak-anak sudah selesai melaksanakan Penilaian Tengah Semester (PTS).
Mengapa anak-anak dilatih untuk memilah sampah sebelum dibuang? Ustadz kemudian mencontohkan membau plastik dan sampah makanan. Ternyata tidak semua sampah itu berbau. Itu artinya sampah berbau karena bercampur menjadi satu. Untuk itulah sampah dipilah.
Sampah bisa dipilah menjadi dua bagian besar, organik dan anorganik. Sampah organik merupakan sampah yang mudah terurai, berasal dari makhluk hidup. Sampah ini dapat berupa daun, sisa makanan, kulit buah, tulang, dan kertas. Sampah berupa sisa makanan biasanya akan cepat busuk dan berbau. Sampah anorganik dapat berupa plastik, kaleng, botol, pembungkus makanan.
Pemilahan sampah yang pertama adalah memilih organik terlebih dahulu, mengingat sampah ini sering dianggap menjijikkan. Sampah daun, sisa makanan dimasukkan ke dalam bak sampah berwarna hijau.
Pemilahan berikutnya adalah mengelompokkan kertas, kardus pembungkus makanan ke dalam tempat sampah warna biru. Walapun kertas termasuk sampah organik, namun sampah jenis ini masih bisa diolah kembali, atau didaur ulang.

Sisanya adalah sampah plastik. Sampah dari kelompok plastik bisa dijadikan ekobrik (ecobrick). Setelah dipilah, sampah plastik digunting menjadi bagian-bagian kecil dan kemudian dimasukkan ke dalam botol hingga menjadi padat.
Tahapan-tahapan tersebut mengajarkan siswa untuk melatih ketangguhan dan empati siswa terhadap profesi tukang bersih-bersih selama ini. Sehingga siswa diharapkan mampu lebih menghargai juga lebih peduli terhadap pemilahan sampah. Tahap terakhir adalah penimbangan sampah berdasarkan kategori yang ada.
Sebagai wujud kepedulian untuk memilah sampah, di lingkungan SD Birrul, setiap sepuluh botol bekas air mineral, dapat ditukarkan dengan satu botol air mineral. Untuk mengurangi penggunaan botol sekali pakai, maka setiap anak diwajibkan membawa air minum sendiri yang bisa diisi ulang di sekolah secara gratis. Selain itu, pada kegiatan ekstra kurikuler siswa diwajibkan membawa bekal dalam wadah yang bisa dipakai ulang, atau tidak boleh menggunakan bungkus sekali pakai, yang biasa digunakan oleh warung makan/ gerai makan siap saji.
Dengan berbagai program ini, ada dua manfaat. Yang pertama mengurangi sampah di lingkungan SD Birrul Walidain, dan yang kedua melatih orang tua untuk turut mengurangi penggunaan plastik dan bahan yang sulit terurai.
































Readmore → MEMILAH SAMPAH, MENUJU HIDUP PENUH BERKAH

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Memilah sampah

Hari ini Jumat, 20 September 2019
Readmore → Memilah sampah

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Pilah sampah dalam memperingati world cleanup day


Program pemilahan sampah berlandaskan sesuai dengan Peraturan Presiden (Perpres)  nomor 97 tahun 2017 tentang ‘Kebijakan dan Strategi Nasional Pengolahan Sampah Rumah Tangga dan Sampah Sejenis Sampah Rumah Tangga’.
Setelah melakukan pemilahan sampah, yang harus dilakukan setelahnya adalah sebisa mungkin membuat sampah berhenti di sumbernya. Jadi sampah itu harus berhenti, enggak cukup di buang pada tempatnya, namun harus diolah saat itu juga agar dia habis.
Ada banyak cara untuk mengolah sampah agar bermanfaat agar sampah tak berakhir menjadi limbah.  Ada banyak teknik pengolahaan sampah yang tidak memerlukan biaya banyak. Pertama, jika itu sampah organik, kita bisa jadikan sebagai pupuk kompos bagi tanaman. Sudah dibuktikan lewat penelitian bahwa pupuk kompos adalah salah satu pupuk unggul.
Kemudian untuk sampah anorganik, beberapa jenisnya sudah dapat didaur ulang menjadi kerajinan tangan. Sedangkan yang residunya, ampas dari sampah anorganik tersebut kita bisa olah dengan alat pirolisi untuk dibuah menjadi minyak serta bisa juga diubah menjadi briket, sumber bahan bakar.

Teman-teman, bagaimana kalau kita mulai membiasakan diri untuk memilah sampah sebelum dibuang? Kira-kira, kenapa kita harus memilah sampah sebelum dibuang?
Mempercepat Proses Penguraian
Sampah itu ada dua jenis, yakni sampah organik dan sampah anorganik. Untuk sampah organik, proses penguraiannya akan lebih cepat terjadi jika digabungkan dengan sampah organik lainnya.
Mengurangi Bau Busuk
Sampah organik akan mengeluarkan bau busuk saat terurai. Supaya bau busuk itu hilang, kita harus memisahkan sampah organik dari sampah anorganik. Setelah dipisahkan, sampah organik bisa dikubur di dalam tanah, sebagai pupuk. Dengan begitu, bau busuk dari sampah organik tidak akan tercium. Lalu, tanaman pun tubuh subur.

Meningkatkan kebersihan sampah
Penguraian pada sampah organik akan terjadi lebih cepat daripada sampah anorganik. Jika kedua sampah itu dicampurkan, sampah anorganik yang tadinya bersih akan menjadi kotor. Padahal, jika kita memilah sampah, kebersihan sampah anorganik bisa terjaga, lo. Hal itu akan memudahkan para pengepul dalam mendaur ulang sampah anorganik.
Mengurangi jumlah sampah
Dari seluruh sampah yang ada, lebih dari 55% nya adalah sampah organik. Jika kita memilah sampah dan mengolah sampah organik itu menjadi kompos, maka jumlah sampah yang ada di tempat pembuangan akhir sampah (TPAS) pun akan berkurang setengahnya.
Nah, Teman-teman, sekarang kamu sudah tahu, kan, kenapa kita harus memilah sampah sebelum dibuang? Jadi, mari kita lakukan kebiasaan baik itu mulai dari sekarang. Semua demi Indonesia yang bebas sampah!
Teman-teman mungkin pernah melihat tempat sampah warna-warni di taman atau tempat umum lainnya. Tempat sampah warna-warni itu punya fungsi yang berbeda-beda, lo! Kita kenali fungsinya satu per satu, yuk!
Warna Merah
Tempat sampah berwarna merah digunakan untuk menampung sampah B3 (Barang Berbahaya dan Beracun). Sampah B3 itu contohnya sampah baterai bekas, sampah bekas tinta, sampah bekas obat nyamuk, dan sampah lain yang mengandung zat kimia berbahaya.
Warna Kuning
Kalau tempat sampah yang warna kuning digunakan untuk menampung sampah anorganik. Botol minum plastik/kaca, kaleng bekas minuman, dan sampah plastik/kantong keresek adalah contoh dari sampah anorganik.
Hijau
Tempat sampah berwarna hijau digunakan untuk menampung sampah organik. Sampah organik itu ada banyak, misalnya makanan sisa, makanan kadaluarsa, daun dan ranting pohon yang berserakan juga masuk ke dalam sampah organik.
Biru
Kalau tempat sampah yang berwarna biru digunakan untuk menampung sampah kertas. Sampah kertas juga banyak jenisnya, lo! Ada buku bekas, kertas bekas bungkus makanan, kardus bekas, dan masih banyak lagi. Pokoknya, semua yang terbuat dari kertas dibuang di sini.
Abu-Abu
Tempat sampah yang berwarna abu-abu biasanya digunakan untuk menampung sampah residu atau ampas. Misalnya, sampah popok bekas dan sampah permen karet.
Readmore → Pilah sampah dalam memperingati world cleanup day

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

GAWE PIGURA POTO SANGKA STIK ES KRIM


Salah sijine tugas kang kudu digarap siswa kanggo ngadepi PTS 1 yaiku gawe karya pigura poto.
Uba rampene yaiku stik es krim sakcukupe, lem, gunting, poto lan dluwang karton.
Iki kanggo nglatih ketrampilan tangan
Readmore → GAWE PIGURA POTO SANGKA STIK ES KRIM

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Penilaian Tengah Semester


Masih berjuang dalam Penilaian Tengah Semester 1. Semoga dilancarkan dan dimudahkan untuk mencapai hasil yang maksimal.

Readmore → Penilaian Tengah Semester

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Bakti santri untuk bumi Sukowati




*Bakti Santri untuk Bumi Sukowati*

_(Oleh: Humas SD Birrul Walidain Muhammadiyah Sragen)_
🌹🌹🌹
.
Pagi ini, (9/7/2019) ada yang berbeda dengan Upacara Hari Senin di SD Birrul Walidain Muhammadiyah Sragen.
Seluruh santri diperolehkan membawa sejumlah uang bahkan dianjurkan membawa uang. Padahal pada hari hari biasanya mereka tidak diperkenalkan untuk membawa uang.
Diiringi suasana pagi yang cerah, hari ini mereka melakukan Apel Pagi. Nampak raut riang diwajah para santri.
.
Hari ini, Keluarga SD BWM Sragen mengadakan penggalangan dana untuk membantu masyarakat terdampak Kekeringan, khususnya di Kabupaten Sragen.
Tak kurang Rp.17.573. 000, 00 terkumpul pada pagi ini.
Terimakasih kami ucapkan kepada Bapak/Ibu/Wali santri dan santri semuanya atas segala dukungannya.
🌻🌻🌻
.
Kegiatan ini selain bertujuan untuk membantu saudara kita yang membutuhkan, juga merupakan sarana untuk membangun empati dan simpati santri dan keluarga Birrul.
Keluarga Besar SD Birrul Walidain Muhammadiyah Sragen berkomitment untuk terus hadir di masyarakat.
Ikut ambil bagian dalam membangun Bumi Sukowati.
.
*Terus berkomitment membangun Generasi Taqwa, Cerdas dan Mandiri.*
*Menuju Generasi Qur'ani.*
.
_Semoga Allah Swt meridhoi setiap aktifitas yang kita lakukan._ 💝
Readmore → Bakti santri untuk bumi Sukowati

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS